Rabu, 18 Mei 2011
Ibra Tendang Kepala Cassano
Author: sebelas em
| Posted at: 23.34 |
Filed Under:
internasional,
olahraga
|
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, tampaknya sangat ahli dalam melepaskan tendangan kungfu. Korbannya kali ini adalah rekan satu timnya sendiri, Antonio Cassano.
Kejadian ini berawal saat Cassano sedang diwawancarai ketika Milan merayakan pesta scudetto seusai menang 4-0 atas Cagliari, akhir pekan lalu. Sedang asyik diwawancarai, tiba-tiba Cassano dikejutkan dengan tendangan telak Ibrahimovic yang mengenai bagian belakang kepalanya. Kejadian tersebut juga disaksikan oleh rekan mereka, Daniele Bonera.
Ibra pun hanya tertawa seusai melakukan tindakan jahilnya dan seperti tak merasa berdosa langsung menuju kamar ganti. Sementara Cassano, meski melanjutkan wawancaranya, memegangi bagian belakang kepalanya yang menjadi sasaran tendangan rekannya tersebut.
Ini bukan kali pertama Ibra melepaskan tendangan kungfunya. Gelandang muda Milan, Rodney Strasser, dan bek Inter Milan, Marco Materazzi, pernah merasakannya. Jika Strasser merasakan tendangan kungfu Ibra pada saat latihan, maka Materazzi menerima itu saat pertandingan. Description: Ibra Tendang Kepala Cassano Rating: 5.0 Reviewer: sebelas em ItemReviewed: Ibra Tendang Kepala Cassano
Ditulis Oleh : sebelas em ~ Jack In The Box
Anda sedang membaca sebuah artikel yang berjudul Ibra Tendang Kepala Cassano. Semoga bermanfaat bagi sobat blogger . Terimakasih atas kunjungan Sobat beserta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan Saran sobat dapat sampaikan melalui Kotak komentar dibawah ini.
Thank you for visiting ! :)
Silahkan baca artikel menarik lainnya :
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar
Catatan :
Berkomentar dengan menggunakan kalimat yang baik dan santun.
Dimohon untuk tidak berkomentar SPAM.
Link hidup dalam komentar akan terhapus secara otomatis.
thank's :)